Sinopsis Film That Thing Called Tadhana


Sinopsis Film That Thing Called Tadhana – Tidak perlu malu merasa kurang jantan untuk suka dengan film bergenre romance. Nyatanya film bergenre romance memang suka membuat kita sebagai penontonnya senyum sendiri. Bila Anda termasuk suka dengan romance terutama dari negara Asia, saya punya rekomendasi film dari Philipina berjudul That Thing Called Tadhana.

Film indie garapan sutradara Antoinette Jadaone bercerita tentang perjumpaan di Airport ketika Mace (Angelica Panganiban) tengah bersedih, bukan hanya karena barang bawaannya yang kelebihan beban itu teracam gagal masuk ke dalam bagasi pesawat yang membawanya pulang ke Philipina dari liburannya di Roma, namun ia juga baru putus dengan kekasihnya setelah 8 tahun pacaran. Melihat situasi tidak menyenangkan yang dihadapi Mace, Anthony (JM de Guzman) pemuda 29 tahun yang kebetulan juga mau pulang ke Philipina lalu menawarkan bantuan untuk berbagi barang bawaan. Tetapi bukannya berpisah setelah sampai, dari pertemuan tersebut, keduanya memilih untuk menghabiskan waktu bersama, ngobrol banyak tentang banyak hal, khususnya kehidupan pribadi dan percintan masing-masing sembari melakukan perjalanan ke luar kota.

Bila Anda menyukai Trilogi Before Sunrise, Before Sunset dan Before Midnight milik Richard Linklater, tentu tidak kesulitan untuk menikmati film ini. Kekuatannya terletak dalam obrolan mereka berdua yang sangat berkesan.

Genre : Comedy, Romance
Director : Antoinette Jadaone
Writer : Antoinette Jadaone
Stars : Angelica Panganiban, JM De Guzman, Joem Bascon, Carlos Castano

Demikianlah Sinopsis Film That Thing Called Tadhana. Baca juga Sinopsis Film Magic Hour. Bila ingin mendapat update artikel dari serialandfilm dapat mengikuti lewat email.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Sinopsis Film That Thing Called Tadhana"

Posting Komentar