Jalan Cerita Film Predestination 2015 |
Sinopsis Film Predestination bercerita tentang tentang John (Ethan Hawke), seorang agen pemerintah yang mencari teroris yang dijuluki Fizzle Bomber yang akan melakukan kejahatan besar di masa depan. Untuk itu, John memakai mesin waktu untuk mencegah kejadian tersebut. Saat dia menyamar menjadi bartender di sebuah bar, dia bertemu dengan Jane (Sarah Snook).
Dia adalah seorang pria transgender yang mengubah jenis kelaminnya ketika melakukan operasi cesar saat melahirkan. Setelah berbicara dengan John tentang masa lalunya yang begitu buruk, John memutuskan membawa Jane melintasi ruang dan waktu untuk memperbaiki hidupnya.
Film Predestination merupakan jenis film yang saya sukai. Perjalanan waktu selalu menjadi hal paling menarik bagi saya, seburuk apapun film tersebut, saya selalu tetap menyukainya. Yang lebih keren lagi, Predestination berada pada level yang menarik, sebuah sajian thriller menyenangkan, sulit dipahami tapi bila menontonnya secara seksama tentu akan mengerti segala hal yang terjadi, terutama saat ending yang menjelaskan segalanya.
Predestination jelas hanya mengenai Ethan Hawke dan Sarah Knook, Keduanya bermain baik menggerakan film ini dari thriller mengerikan dan berubah menjadi sajian drama. Sarah Knook yang dikenal dalam Jessabelle, pada film ini juga tampil mirip sekali dengan Leonardo Dicaprio, terutama scene di kafe. Sebuah film yang masuk kategori wajib tonton.
Baca juga: Sinopsis Max Payne
Judul Film: Predestination
Genre: Fiksi-ilmiah, Thriller
Sutradara: Micheal dan Peter Spierig
Durasi: 97 Menit
Pemain Film Predestination:
- Ethan Hawke sebagai The Barkeep
- Sarah Snook sebagai Jane
- Monique Heath sebagai Jane (umur 10 tahun)
- Olivia Sprague sebagai Jane (umur 5 tahun)
- Noah Taylor sebagai Tuan Robertson
- Madeleine West sebagai Nyonya Stapleton
- Christopher Kirby sebagai Agen Miles
- Freya Stafford sebagai Alice
- Jim Knobeloch sebagai Dr. Belfort
- Tyler Coppin sebagai Dr. Heinlein
- Rob Jenkins sebagai Mr. Jones
0 Response to "Predestination 2015"
Posting Komentar