Jalan Cerita Film Inspector Gadget 1999 |
Sinopsis Film Inspector Gadget bercerita tentang John Brown (Matthew Broderick), seorang yang bercita-cita menjadi anggota Akademi Kepolisian, namun ditolak yang terluka parah karena sebuah ledakan yang direncanakan oleh seorang penjahat. Sehingga ia hanya bisa puas menjadi seorang security pada sebuah Perusahaan Teknologi.
John jatuh cinta pada putri dari pemilik Perusahaan Teknologi tersebut. Gadis tersebut bernama Dr. Brenda Bradford, seorang ilmuwan robotik yang cantik, dia adalah putri dari Profesor Artemus Bradford. Suatu malam Perusahaan Teknologi tersebut dirampok pencuri kelas tinggi hingga Profesor Artemus terbunuh. Sebagai seorang security yang bertanggung jawab, ia mencoba mengejar pencuri yang telah mencuri sebuah penemuan yang sangat berharga milik Profesor Artemus.
Tetapi, usahanya tidak berhasil, John justru hampir tewas karena mobilnya hancur karena kelicikan penjahat. Ia pun dibawa ke laboratorium, di mana Brenda (Joely Fisher), seorang ahli bedah terkemuka robotika, menggantikan anggota badannya yang telah rusak dengan gadget dan alat-alat yang canggih. John pun diberi nama Inspector Gadget oleh para pers. John bersama dengan keponakannya, Penny (Michelle Trachtenberg), dan anjing terpercaya nya, Brain menggunakan kekuatan barunya untuk menemukan siapa yang berada di balik ledakan tersebut.
Judul Film: Inspector Gadget
Genre: Aksi, Komedi
Sutradara: David Kellog
Durasi: 78 Menit
Baca juga: Sinopsis 30 Days of Night 2007
Pemain Film Inspector Gadget:
- Matthew Broderick sebagai John Inspector Gadget Brown
- Rupert Everett sebagai Sanford "Claw" Scolex
- Joely Fisher sebagai Dr. Brenda Bradford/RoboBrenda
- Michelle Trachtenberg sebagai Penny
- Don Adams sebagai Pengisi suara Brain
- D. L. Hughley sebagai Pengisi suara Gadgetmobile
- Dabney Coleman sebagai Quimby
- Cheri Oteri sebagai Wilson
- Andy Dick sebagai Kramer
0 Response to "Inspector Gadget 1999"
Posting Komentar