Will 2011

Sinopsis Film Will – Film Will adalah Film Hollywood bergenre drama, olahraga yang disutradarai oleh Ellen Perry dan dibintangi oleh Damian Lewis, Perry Eggleton dan Bob Hoskins. Film ini menceritakan tentang kisah seorang fans liverpool muda yang melakukan sebuah perjalanan panjang untuk menyaksikan Liverpool di Istanbul Turki. Memiliki sebuah tiket pertandingan final UEFA Champion League antara Liverpool vs AC Milan. Film Will rilis pada tahun 2011 yang lalu.

Sinopsis-Film-Will
Film Will 2011

Sinopsis Film Will bercerita tentang seorang fans liverpool muda yang melakukan sebuah perjalanan panjang untuk menyaksikan Liverpool di Istanbul Turki. Memiliki sebuah tiket pertandingan final UEFA Champion League antara Liverpool vs AC Milan. Film Will rilis pada tahun 2011 yang lalu.

Sebuah pertandingan yang sangat dinantikan oleh anak tersebut, karena ia sudah memprediksi Liverpool akan lolos ke final. Ia juga ingin bertemu dengan Steven Gerrard dan Kenny Dalglish.

Semenjak kematian ibunya 3 tahun yang lalu, Will Brennan (Perry Eggleton) ditinggal ayahnya Garreth Brennan (Damian Lewis) yang pergi karena depresi akibat ditinggal sang istri. Will dititip ayahnya di sebuah asrama merangkap sekolah dibawah asuhan Sister Noell dan Carmell di daerah Kent Inggris Selatan.

3 tahun berlalu Will telah berusia 11 tahun, Garreth tiba-tiba saja muncul dan berniat mengambil Will untuk menebus waktu 3 tahun yang dijalani Will tanpa sosok sang ayah. Salah satu usaha Gareth untuk mengambil hati sang anak adalah dengan mengajak Will nonton final Piala Champion 2005 di Istambul Turki.

Sayangnya umur Gareth tak cukup panjang untuk menepati janjinya menyertai anaknya pergi ke Turki. Will yang memperoleh warisan 2 tiket nonton final piala Champion 2005, nekad pergi seorang diri melintasi daratan Eropa menuju Istambul demi memenuhi impian bersama ayah dan dirinya menyaksikan Liverpool FC, klub kebanggaan mereka berdua bertarung melawan AC Milan.

Sebuah perjalanan yang terbayar karena ia dapat menyaksikan Liverpool tampil luar biasa dengan membalikan kedudukan meski telah tertinggal 3-0 di babak pertama dan berhasil memenangkan pertandingan lewat adu penalti.

Judul Film: Will
Genre: Drama, Olahraga
Sutradara: Ellen Perry
Penulis: Zack Anderson, Ellen Perry
Durasi: 94 Menit

Pemain Film Will:
Damian Lewis sebagai Gareth
Perry Eggleton sebagai Will
Kieran Wallbanks sebagai Simon
Brandon Robinson sebagai Richie
Jane March sebagai Sister Noell
Bob Hoskins sebagai Davey
Kristian Kiehling sebagai Alek
Alice Krige sebagai Sister Carmel
Rebekah Staton sebagai Nancy
Mark Dymond sebagai Detective
Branko Tomović sebagai Avdo Bilic
Canan Erguder sebagai Mina Bilic
Malcolm Storry sebagai Finch
Neil Fitzmaurice sebagai Fitzy
John May sebagai Barney
Jamie Carragher sebagai diri sendiri
Steven Gerrard sebagai diri sendiri
Kenny Dalglish sebagai diri sendiri

Demikianlah Sinopsis Film Will, Bila ingin mendapat update artikel dari serialandfilm dapat mengikuti lewat email.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Will 2011"

Posting Komentar